Jangan Hinakan Dirimu Di Hadapan Orang Kaya

Korek Api Kayu Keren

Ulama Salaf Dan Fakir Miskin

Oleh : Ustadz Fadlan Fahamsyah

1. Aun bin Abdillah rahimahullah
berkata, "Aku berteman dengan orang-orang kaya, akan tetapi tidak ada orang yang lebih bersedih melebihi aku. Meskipun aku melihat lelaki yang memakai pakaian yang lebih indah dan lebih wangi dariku, tapi itu semua membuat aku bersedih. Kemudian aku berteman dengan orang-orang Fakir miskin, maka tentramlah hatiku.." [Al-Hilyah, 2/95]

2. "Dahulu Sufyan Ats-Tsauri rahimahullah sangat mengagungkan orang-orang miskin dan tidak bermuka manis terhadap orang-orang kaya, di majelisnya orang miskin laksana orang kaya dan orang-orang kaya di majelisnya tak ubahnya seperti orang miskin.." [Al-Jami' al-Muntakhab, 82]

3. Dari Qobishah rahimahullah, "Tidak pernah aku melihat orang-orang kaya begitu terhina kecuali di majelisnya Sufyan Ats-Tsauri dan tidak pernah aku melihat orang-orang miskin begitu terhormat dan dimuliakan kecuali di majelisnya Sufyan Ats-Tsauri.." [Al-Hilyah Tahdzibah, 2/363]

4. Dari Nadhir bin Syamil rahimahullah, "Tidak pernah aku melihat orang yang lebih penyayang terhadap orang miskin melebihi Imam Syu'bah rahimahullah. Jika beliau melihat orang miskin, maka beliau selalu memandanginya hingga si miskin hilang dari penglihatannya.." [Al-Hilyah Tahdzibah, 2/316]

5. "Dahulu Imam Ali bin Husain rahimahullah jika datang pengemis kepadanya, maka beliau mengecup keningnya sebelum memberikan sedekah kepadanya.." [Az-Zuhdi li Imam Ahmad, 306]

> Referensi

حياة السلف لأحمد بن ناصر الطيار، 571-563
Hayat as-Salaf, Ahmad bin Nashir at-Thayyar, 563-571

Baca Juga : Kita Bukanlah Satu-Satunya Yang Telah Kehilangan

——○●※●○——

Esha Ardhie
Kamis, 15 September 206


Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda: "Barangsiapa yang menunjuki kepada kebaikan, maka dia akan mendapatkan pahala seperti pahala orang yang mengerjakannya." [HR. Muslim no. 1893]


Blognya Esha Ardhie Updated at: 11.53.00
Please Feel Free to Share